Bantuan Google Adsense Indonesia

Sunday, November 26, 2017

FAQ Pembayaran

Kami memahami bahwa Anda mungkin memiliki pertanyaan tentang pembayaran. Berikut adalah jawaban dari beberapa pertanyaan yang paling umum.

Artikel pembayaran yang paling populer:
  • Mengapa pembayaran akun saya ditangguhkan?
  • Di mana PIN saya?
  • Cara meminta pembayaran ulang melalui cek
  • Mengapa setoran percobaan saya gagal?
Pertanyaan umum (FAQ) tentang pembayaran
Kapan saya dibayar?
Siklus pembayaran AdSense adalah bulanan. Selama Anda telah menyelesaikan lima langkah untuk mendapatkan bayaran, kami akan mengeluarkan pembayaran antara tanggal 21 dan 26 di setiap bulan. Selama periode ini, Anda akan melihat item baris muncul di laman "Transaksi" yang menunjukkan bahwa pembayaran Anda sedang diproses. Pelajari lebih lanjut jadwal pembayaran.

Untuk pembayaran EFT atau transfer kawat, harap tunggu 4-10 hari untuk menerima dana di rekening bank Anda setelah proses pembayaran dimulai. Anda juga dapat mengunjungi Pemecah Masalah EFT kami untuk panduan lebih lanjut.

Apakah saya bisa meminta supaya pembayaran saya dikirim lebih awal?
Tidak, kami tidak dapat mengirimkan pembayaran di luar jadwal pembayaran normal kami karena alasan apa pun.

Apakah ada bentuk pembayaran lain yang tersedia?
Jika bentuk pembayaran tidak ditampilkan di laman "Tambahkan metode pembayaran", berarti bentuk pembayaran tersebut tidak tersedia di negara Anda. Kami berupaya keras untuk menghadirkan opsi pembayaran yang baru dan lebih baik kepada penayang kami. Kami akan mengirimkan pemberitahuan kepada Anda jika sebuah bentuk pembayaran baru tersedia untuk negara Anda. Anda juga dapat mengikuti forum komunitas AdSense untuk informasi terbaru tentang pembayaran.

Beberapa pembayaran hilang dari laman "Transaksi" saya. Bagaimanakah cara melihat riwayat transaksi yang lengkap?
Tampilan default laman "Transaksi" menampilkan transaksi tiga bulan terakhir dalam akun Anda. Untuk melihat riwayat transaksi Anda secara lengkap, gunakan pemilih rentang tanggal di sudut atas laman.

Pembayaran EFT saya dikirim ke rekening bank yang sudah ditutup, apa yang harus saya lakukan?
Jika bentuk pembayaran Anda adalah EFT dan pembayaran Anda telah dikeluarkan untuk rekening bank yang baru saja ditutup, pembayaran tersebut secara otomatis akan dikembalikan dalam beberapa hari dan penghasilan Anda akan dikreditkan kembali ke akun Anda. Jika Anda memiliki rekening bank baru yang telah diverifikasi dalam akun Anda, pembayaran yang telah dikembalikan akan dikeluarkan kembali dalam beberapa hari. Keseluruhan proses tersebut mungkin membutuhkan waktu sekitar satu mingguAnda dapat menunggu sekitar seminggu sampai keseluruhan proses selesai.

Kapan saya akan mendapatkan nomor pelacakan untuk pengiriman cek melalui layanan kurir lokal?
Kami tidak memberikan nomor pelacakan untuk pengiriman cek.
Cek saya dikirim ke alamat lama. Bagaimanakah cara mendapatkan cek yang baru?
Ikuti petunjuk berikut untuk meminta pembayaran ulang melalui cek.

Apa alamat pengirim untuk pembayaran melalui Western Union?
Anda dapat menemukan alamat pengirim di tanda terima pembayaran Anda. Pelajari lebih lanjut cara menerima pembayaran melalui Western Union.

Apakah saya harus memverifikasi rekening bank saya dengan setoran percobaan jika saya ingin menerima pembayaran melalui transfer kawat?
Anda tidak perlu memverifikasi rekening Anda dengan setoran percobaan. Pelajari informasi lebih lanjut cara menerima pembayaran melalui transfer kawat.

Apakah saya dapat menerima pembayaran melalui transfer kawat jika bank saya berada di negara yang berbeda dengan alamat yang tercantum dalam setelan pembayaran saya?
Tidak. Bank (atau cabang bank) Anda harus berada di negara yang sama dengan alamat yang tercantum dalam setelan pembayaran. Jika tidak berada di satu negara, kode SWIFT Anda tidak akan diterima ketika Anda memasukkan detail bentuk pembayaran baru.

Apakah saya dapat mengubah mata uang pembayaran saya?
Maaf, Anda sama sekali tidak dapat mengubah mata uang pembayaran Anda.

Dapatkah saya menyumbangkan penghasilan AdSense untuk amal?
Saat ini, kami tidak menawarkan pilihan untuk menyumbangkan penghasilan AdSense untuk amal langsung dari dalam akun. Namun, setelah menerima pembayaran AdSense, Anda bebas menggunakannya semau Anda.

Dalam hal tertentu, Google mengizinkan penayang menyumbangkan penghasilannya, misalnya saat terjadi bencana alam. Jika Anda tertarik dengan hal ini, ikuti terus blog Inside AdSense dan forum Bantuan AdSense, tempat kami akan mengumumkan peluang tersebut (perhatikan bahwa blog dan forum tidak tersedia dalam semua bahasa).

Sebagai pengingat, jika Anda memilih menyumbangkan penghasilan, kami harap Anda menghindari penempatan teks di situs yang menyatakan bahwa seluruh atau sebagian penghasilan iklan akan disumbangkan untuk amal. Karena pernyataan ini dapat menarik perhatian yang tidak semestinya ke iklan tersebut, dan karena kami tidak dapat memverifikasi bagaimana penggunaan penghasilan tersebut pada akhirnya, pernyataan ini tidak diizinkan oleh kebijakan program kami.

Ke mana saya harus mengirimkan faktur?
Anda hanya perlu mengirimkan faktur jika Anda adalah penayang yang terdaftar untuk keperluan PPN di Irlandia. Jika demikian, Anda harus mengirimkan faktur melalui email ke AdSenseVAT@google.com. Jangan kirim salinan cetak faktur.
Share:

0 comments:

Post a Comment